Sunday, January 11, 2015

Visit Jawa Tengah, Karimun Jawa

Masih seputar daerah wisata di Indonesia yang harus Anda kunjungi, Karimun Jawa masuk dalam daftar list tempat terindah yang harus Anda nikmati di saat liburan tiba. Kawasan ini berada di jawa tengah yang aksesnya cukup mudah untuk di jangkau walaupun Anda harus menyeberang melewati lautan. Namun tenang saja, semua rasa lelah setelah bekerja keras dan juga banyaknya aktivitas yang padat akan segera tergantikan dengan rasa takjub begitu Anda sampai di tempat ini. Untuk Anda yang berada di daerah Semarang, Yogyakarta dan sekitarnya maka berkunjung ke tempat ini di akhir pekan adalah salah satu gagasan yang sangat sempurna.
Karimun Jawa
Karimun Jawa
Karimun jawa adalah salah satu kepulauan yang terletak di kawasan laut jawa di daerah jawa tengah tepatnya berada di daerah Jepara yang juga terkenal akan khas nya hasil ukiran dan meubel dari kayu jati yang berkualitas tinggi. Saat ini tempat ini sudah mulai dikembangkan dan di promosikan sebagai kawasan taman laut yang patut Anda kunjungi. Biaya yang harus Anda keluarkan relatif terjangkau dan tidak akan membuat kantong jebol. Di pulau ini Anda bisa menemukan banyak sekali hewan langka yang dilindungi seperti penyu hijau, elang laut dada putih dan juga penyu sisik. Anda juga bisa menemukan terumbu karang yang masih sangat alami dan indah, hutan pantai yang juga menyejukkan mata dan hutan bakau yang dirawat dengan baik oleh warga sekitar. Pantai yang berada di kawasan ini rata-rata memiliki ombak yang tidak besar sehingga bagi Anda yang hobi berenang dan menyelam atau snorkeling disini bisa terpuaskan tanpa takut harus hanyut atau tenggelam. Pantainya jelas tertutup sempurna dengan pasir putih yang berkilau indah, semakin sempurna untuk Anda yang ingin mengabadikan moment indah bersama pasangan disini. Untuk menuju ke tempat ini Anda bisa naik kapal dari semarang atau Jepara dengan menggunakan fasilitas kapal cepat dengan lama waktu penyeberangan selama 2 hingga 3 jam saja. Untuk bisa sampai ke tempat ini Anda harus paham jadwal penyeberangan karena tidak setiap hari. Dan bisa dibatalkan jika situasi atau cuaca tidak kondusif. 
Perahu Karimun Jawa
Perahu Karimun Jawa
Untuk Anda yang menggunakan kendaraan pribadi juga bisa dinaikkan di kapal sehingga sesampainya di Karimun Anda tidak perlu bingung mencari alat transportasi. Walaupun disana juga telah tersedia jasa sewa alat transportasi dengan harga yang terjangkau. Jangan lupa nikmati sajian cumi bakar khas Karimun yang bisa Anda nikmati sembari menanti matahari tenggelam di sore hari. Tersedia juga cottage atau resort dan hotel khusus backpacker untuk Anda menginap disini. Atau bisa mendirikan tenda di pinggir pantai. Keindahan kepulauan Karimun Jawa sungguh tidak bisa ditukar dengan apapun juga. 

0 comments:

Post a Comment